Cara Meraih Simpati Calon Mertua


Dalam menjalani hubungan pacaran, sering kali seseorang mendapatkan kendala dalam menghadapi orang tua pacar kita. Entah itu karena galak atau karena merasa canggung lantaran belum mengenal lebih dekat. Pada dasarnya fase ini adalah fase yang termasuk penting bagi kesuksesan hubungan pacaran seseorang. Karena pada saat kamu telah memilih pacar kamu sebagai calon suami/istri, maka mau tidak mau kamu harus kenal juga dengan keluarga sang pacar, terutama orang tuanya. Berikut ini saya share tips-tips cara meraih simpati calon mertua. Check this out…




   1. Mandi. It’s a must. Kesan pertama begitu menggoda, selanjutnya serahkan pada calon mertua. Jangan sekali-sekali jika mau ngapel/wakuncar dan ketemu camer kamu lupa mandi. Bayangkan saja jika ngapel dalam keadaan kucel & kumel, mana mau camer kasih anaknya ama yang kumel & kucel.
   2. Senyum. Perbanyak senyum, jangan banyak membantah jika dengarin cerita-cerita camer jaman mudanya (walau tiap ngapel pasti ceritanya itu-itu aja). Pokoknya selalu senyum.
   3. Jurus martabak. Ini jurus abadi sepanjang masa. Konon, dahulu kala jika ngapel, akan lebih sreg jika membawakan martabak buat calon mertua. Bisa dipastikan camer tersenyum saat kita datang dengan martabak. Sesuai perkembangan jaman, martabak harus di upgrade menjadi J.Co, Bread Talk, atau Cheese Cake Factory. Rada mahal sih, tapi sebanding deh dengan hasilnya.
   4. Pesan yang simple-simple aja. Jika ngapel atau wakuncar ditawari minum dan kebetulan ada camer disitu, usahakan memesan minuman yang sama dengan camer, misalnya teh, kopi atau air putih saja. Jangan pesan jus sirsak, sirup marquisa, atau soda gembira (susah nyarinya tau). Bisa dilempar sendal, emang kau kira ini di kafe ya?
   5. Rajinlah olah raga. Calon mertua biasa menginginkan menantu yang sehat. Maka rajinlah membantu camer ngepel lantai, potong rumput, kalau perlu nimba air di rumah calon mertua. Hitung-hitung olah raga dan baik untuk kesehatan.
   6. Temani belanja. Ada pepatah bijak mengatakan: untuk mendapatkan anaknya, berbaiklah dengan ibunya. Biasanya calon ibu mertua suka belanja ke pasar, maka temenin ke pasar dan bawain barang belanja dari pasar (siap jadi calon mantu sekaligus kuli angkut). Catatan: calon ibu mertua biasanya punya hak veto dalam menentukan menantu, nah jika bapaknya kurang setuju dengan kita, kita masih dapat dukungan dari ibunya.
   7. Catur. Catur biasanya menjadi sarana calon mertua untuk melakukan tes kepada calon menantu. Untuk ngapel/wakuncar pertama kali, kita harus membiarkan dikalahkan oleh camer. Untuk ngapel seterusnya harus kita yang menang, terus buru-buru ajak pacar keluar rumah deh.
Sekian tips-tips yang saya punya, selanjutnya.. terserah anda. Mau menjalankannya ataupun tidak.. yang pasti tips ini belum terbukti keakuratannya. hehehe


grup telegram mencari jodoh cepat dan tepat

Artikel Terkait

Cara Meraih Simpati Calon Mertua
4/ 5
Oleh